Kelakar Jokowi Sebut 'Teroris kan Dari Kita' Hingga Cuitan ADP: Kita? Ente Kali



Presiden Joko Widodo beberapa waktu yang lalu sempat berbicara perihal teroris dalam penutupan Rapat Koordinasi Nasional Kamar Dagang Indonesia (Kadin) 2017 di Hotel Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, pada hari Selasa (3/10/2017) yang lalu.

"Pak ini ada teroris.' Loh teroris di Malaysia juga enggak masuk. Sana buka (bebas visa) juga. Alasannya ada saja kadang, kita ini mau buka. Nakut-nakutin Presiden, saya ini enggak punya takut," kata Jokowi pada saat itu.

"Orang negara lain dibuka kok kita enggak berani buka. Katanya teroris masuk (kalau bebas visa), teroris kan dari kita," kelakar Jokowi.

 Disisi lain, musisi Ahmad Dhani Prasetyo menuliskan sebuat cuitan di akun twitter miliknya perihal terorris. Entah untuk siapa pernyataan tersebut, namun beberapa netizen menghubungkannya dengan pernyataan Presiden Jokowi.

"TERORISNYA KAN DARI KITA" ,KITA?? ENTE KALI... #ADP," tulisnya.

Dari pernyataan itu, beberapa netizen menghubungkannya dengan pernyataan presiden Joko Widodo. Berikut tanggapan mereka yang berhasil dihimpun jitunews.com

@Xibalrina,"Pernyataan Presiden sangat disayangkan."

@ziyadh1945,"Iya kata kita itu menyatakan termasuk yg bicara."

@Axlbenz," Wkwkwkwkwk .... Gak berani sebut nama ya ... Sdh Atut ya ...."

@AnkerGear99," Sepanjang sejarah berdirinya negara Indonesia, hanya Presiden sekarang yang terang menuduh bangsa sendiri sebagai teroris. IQ nya dimana ya?."

sumber: jitunews


loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

loading...