Tegas, Ahmad Dhani Serang Balik Omongan Ahok
Dalam acara serah terima jabatan dari Plt Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono di Balai Kota Jakarta, Sabtu (11/2) lalu, Calon Gubernur nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengatakan bahwa seseorang yang memilih pemimpin berdasarkan agama tertentu merupakan suatu pelanggaran konstitusi.
Mendengar pernyataan Ahok itu, musisi yang kini jadi Calon Wakil Bupati Bekasi, Ahmad Dhani, pun langsung bereaksi.
Melalui akun twitternya, @AHMADDHANIPRAST, Minggu (12/2), suami Mulan Jameela itu lantas menantang Ahok untuk membuktikan perkataannya tersebut.
Kata Dhani, Ahok bukanlah benteng konstitusi yang bisa seenaknya untuk menentukan sebuah pelanggaran.
"Kata Ahok memilih karena agama itu melawan konstitusi?...emang siapa Ahok? Polisi ? - ADP," tulisnya.
Lebih jauh, Bos Republik Cinta Manajemen itu pun menegaskan, jika pemilih wajib untuk memilih pemimpin mereka berdasarkan kesamaan agama.
Dikatakan Dhani, kata wajib tersebut sudah jelas ada di kitab suci Al Quran bagi umat muslim, bukan imbauan yang mengada-ngada.
"Memilih karena Agama itu WAJIB... Ayat Suci di atas Ayat Konstitusi... cuma Babi yg ga paham. ADP," tegas Dhani.
sumber : jitunews
loading...
loading...