Temui Kepala Kepolisian Arab Saudi, Kapolri Titip Jemaah Haji Indonesia
Kapori Jenderal Muhammad Tito Karnavian menemui Kepala Kepolisian Arab Saudi Jenderal Said Abdullah Alqahtani di Mekkah, Arab Saudi, Selasa (30/8/2017).
Melalui siaran pers yang diterima Kriminalitas.com, pertemuan itu dilakukan di sela rangkaian ibadah Haji yang dilakukan Kapolri dan istri serta Asisten SDM Kapolri Irjen Aris Sulistiyanto dan Wakil Kepala BIK Irjen Luki Hermawan.
Dalam pertemuan yang dihadiri oleh seluruh pejabat kepolisian Arab Saudi yang bertanggung jawab terhadap keamanan Pelaksanaan Tahun Haji 2017, Kapolri diberikan kesempatan memantau command centre.
Di command centre itu tempat polisi memantau kegiatan haji dari 5.000 CCTV yang tersebar di sejumlah titik di Masjidil Haram serta 550 CCTV untuk memantau situasi keamanan di Arafah.
Kapolri menyampaikan rasa gembira terhadap sistem keamanan maksimal yang diterapkan kepolisian Arab Saudi. Teknologi seperti CCTV dinilai bisa menyokong kerja petugas di lapangan yang jumlahnya mencapai 70.000 personel.
Kepada Jenderal Said yang merupakan penanggung jawab keamanan haji, Jenderal Tito menitipkan warga negara Indonesia yang sedang berhaji.
Diketahui, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo melaksanakan ibadah haji di Arab Saudi. Keduanya tiba di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Senin (28/8/2017).
Kapolri bersama rombongan langsung menunaikan ibadah umrah sesampainya di Arab Saudi, sementara Panglima TNI dan rombongan langsung berziarah ke makam Nabi Muhammad di Madinah.
loading...
loading...