Sindiran KH. Tengku Zulkarnaen soal Penangkapan Kembali Alfian Tanjung
KH. Tengku Zulkarnaen menyayangkan penangkapan kembali Ustadz Alfian Tanjung yang baru saja dinyatakan bebas dari dakwaan. Dalam Twitter pribadinya, ia menyindir kasus serupa yang lambat penanganannya.
“Ustadz Alfian Tanjung Kabar Terbaru Ditangkap Lagi. Beda Amat dgn Kasus si Mr.V, yg Anggota DPR RI Itu ya?Kasusnya LEMOOOT Amaaaat?Haacim!,” ujarnya di timeline Twitter miliknya @ustadtengkuzul pada (06/09).
Diketahui, Ustadz Alfian Tanjung kembali ditahan terkait tindak pidana pencemaran nama baik yang dilaporkan di Jakarta pada 2 Februari denga pelapor Kader DPD PDI-Perjuangan Tanda Perdamaian Nasution.
Terkait cuitan Wasekjen MUI Pusat tersebut, para netizen mengamininya. Mereka menilai aparat kepolisian bersikap berat sebelah dalam menangani berbagai kasus.
Salah satunya pemilik akun IndraEMC. “Pemerintahan dzalim, ulama ditangkap, koruptor asal pro pemerintah biar udah tersangka masih menjabat dengan aman😡,” ujarnya dengan emoticon kesal.
Selain itu, akun Yance juga kesal dan menyindir pada kasus pembacokan hermansyah yang hingga kini tidak jelas keterangan lanjutnya.
“betulll… tadz sama ketika kasus pembacokan Hermansyah… gimna yah.. apa ustadz dapat brita update,” tulisnya.
loading...
loading...