Jonru Berdoa Agar yang Menuduhnya Terlibat Saracen diberi Azab



Penggiat media sosial Jonru Ginting berdoa agar dirinya diberi azab, jika ia terbukti terlibat dalam sindikat Saracen yang menyebar kebencian, isu SARA, dan berita hoax lewat media sosial.

Namun jika tidak, maka pria yang kerap mengkritisi pemerintahan Presiden Joko Widodo dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ini berdoa, agar orang-orang yang menuduhnya diberi azab sepedih-pedihnya.

"Tolong bagi teman-teman yang teman-teman yang masih mendukung saya, aminkan doa ini. Saya sangat serius. Saya tak akan berani bersumpah seperti ini jika saya memang bersalah. Saya berani karena saya benar," kata Jonru.

Berikut doa Jonru yang ditulis di akun Facebook-nya, Selasa (29/8/2017).

YA ALLAH....
JIKA SAYA MEMANG TERLIBAT SARACEN, TOLONG AZAB SAYA DENGAN SEPEDIH-PEDIHNYA.

DAN JIKA TERNYATA SAYA TIDAK TERLIBAT SARACEN, TOLONG BERIKAN AZAB YANG SEPEDIH-PEDIHNYA KEPADA MEREKA YANG MENUDUH SAYA TERLIBAT SARACEN.

TOLONG BAGI TEMAN-TEMAN YANG MASIH MENDUKUNG SAYA, AAMIINKAN DOA INI.

SAYA SANGAT SERIUS.

SAYA TAK AKAN BERANI BERSUMPAH SEPERTI INI JIKA SAYA MEMANG BERSALAH.

SAYA BERANI KARENA SAYA BENAR.

ALLAHU AKBAR !!!

JONRU GINTING

Sebelumnya diberitakan, aparat kepolisian meringkus tiga orang sindikat Saracen, yakni JAS ( 32), MFT (43), dan SRN (32). Kelompok ini menggunakan media sosial untuk menyebarkan ujaran kebencian berkonten SARA. Ada beberapa media yang mereka gunakan di antaranya Grup Facebook Saracen News, Saracen Cyber Team, dan situs Saracennews.com.

loading...

Subscribe to receive free email updates:

loading...