Raffi dan Nagita Kompak Andalkan Jutaan "Followers" Menangkan Anies-Sandi
Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akan membantu menyampaikan visi, misi, dan gagasan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Salah satu bantuannya diberikan melalui media sosial.
"Di sini yang bisa saya lakukan, saya dan Nagita punya followers di media sosial Instagram 15 juta lebih. Di Twitter saya juga ada tujuh juta. Di situ saya jadi perwakilan saja, tapi tidak memaksa fans, yang penting pilih sesuai hati nurani," kata Raffi kepada wartawan, Senin (30/1/2017).
Pada kesempatan yang sama, Nagita mengaku akan berbagi apa yang dia dan suaminya lihat dari sosok Anies dan Sandi. Penyampaian gagasan dari Anies dan Sandi akan diteruskan Nagita dengan cara dan bahasa yang lebih sederhana kepada penggemarnya.
"Mungkin kalau orang lain bahasanya lebih baku, kami bisa bantu menyampaikan apa yang ada di pikirannya, visi-misinya yang kami percaya bisa menjadikan Jakarta lebih baik," ujar Nagita.
Anies berterima kasih karena telah didukung Raffi dan Nagita. Dia melihat, keduanya seperti magnet bagi anak-anak muda di Jakarta khususnya.
"Saya bersyukur Raffi dan Gigi (sapaan Nagita) dukung kami. Saya optimistis, akan ada penambahan suara yang cukup besar," ujar Anies.
sumber : kompas
loading...
loading...