Ketika Kicauan Kaesang Dikritik Dosen Pembimbing Utama, "Anda Perlu Belajar di Institut"
Hal menggelikan terjadi ketika kicauan Kaesang Pangarep dikritik akun Twitter@PEMBIMBINGUTAMA.
Ini berawal dari kicauan putra bungsu Presiden Joko Widodotersebut ketika mempromosikan kaos @sangjavas di akun jejaring sosial Twitternya, @kaesangp, Sabtu (12/8/2017).
"Monggo di order kaosnya di @sangjavas," cuit Kaesang sambil mengunggah foto dirinya mengenakan kaos tersebut.
Siapa sangka, kicauan Kaesang dikritik oleh akun @PEMBIMBINGUTAMA yang biasa melontarkan kicauan-kicauan jenaka.
Akun tersebut 'menyentil' penulisan ejaan yang salah dalam kicauan Kaesang.
"SEHARUSNYA DIORDER BUKAN DI ORDER. ANDA PERLU BELAJAR DI INSTITUT," cuit akun @PEMBIMBINGUTAMA.
Tak dinyana, kritikan @PEMBIMBINGUTAMA itu dijawab lagi oleh Kaesang.
Kali ini, Kaesang minta ampun.
"AMPUN PAK DOSEN," kicau Kaesang.
[tn]
loading...
loading...