Hidayah Allah Datang, Jemaat Gereja Tiberias Memeluk Agama Islam



Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan, salah seorang Jemaat Gereja Tiberias Indonesia menyatakan diri meninggalkan keyakinan lamanya sebagai pemeluk Kristen dan memeluk agama Islam.

Setelah melalui proses panjang pergulatan batin dalam keyakinanya, Merly Rose memutuskan untuk memeluk agama Islam atas kemauanya sendiri, tanpa ada paksaan dari pihak manapun.

Merly dengan penuh kemantapan mengikrarkan dua kalimat Syahadat di Masjid Darussalam Kota Wisata pada hari kamis, 18 Mei 2017, ba'da waktu Sholat Isya.

"Asyhadu an La Ilaha Illa Allah wa Asyhadu anna Muhammadar Rasulullah. artinya: aku bersaksi tidak ada tuhan yang patut disembah kecuali Allah, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad itu Utusan Allah" ujar Merly dengan dibimbing oleh Tim Mualaf Centre Masjid Darussalam. [islamedia]
loading...

Subscribe to receive free email updates:

loading...