Habib Rizieq Ajak Umat Agar Selamatkan TNI dan Polri dari Cengkeraman Para Pemodal
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab, menegaskan bahwa dirinya bersama umat Islam akan terus mengingatkan TNI untuk terus berpihak pada rakyat. Hal tersebut disampaikan Rizieq di sela-sela ibadah umrahny di Mekah, Arab Saudi.
“Setahu saya TNI itu punya Sapta Marga. TNI harus setia pada konstitusi. TNI tak punya pilihan kecuali bersama rakyat,” ungkap Habib Rizieq, dalam video yang diunggah oleh warganet bernama Habiburrahman Bin Syawal Khan di Facebook, belum lama ini.
Lebih jauh, Habib Rizieq pun mengingatkan bahwa posisi dan fungsi TNI. Kata dia, TNI seharusnya berpihak pada rakyat.
“Kalau Presiden berseteru dengan rakyatnya, TNI harus berada di tengah untuk mendamaikan keduanya. Tapi kalau dua ini terus berseteru dan bisa mengganggu kestabilan negara, maka TNI harus berpihak kepada rakyat,” tuturnya.
Tak hanya itu, Habib Rizieq juga mengingatkan agar TNI dan Polri tetap setia pada rakyat dan tidak membela pihak-pihak yang memiliki kepentingan.
“Jangan membela pemodal. Di negeri kita ada pemodal. Ada pemodal yang ngatur-ngatur TNI, Polri, Menteri. Ada pemodal yang ingin memaksakan kehendak. Ada orang kafir dipaksa untuk menjadi gubernur di tengah rakyat Jakarta. Mereka ingin memaksakan kehendak mereka,” paparnya.
Karenanya, ia pun mengajak semua umat agar menyelamatkan TNI dan Polri dari cengkeraman para pemodal yang ingin mengubah Indonesia sesuai dengan keinginan mereka.
“TNI bukan musuh kita, Polri bukan musuh kita, Pemerintah bukan musuh kita. Jadi kita mestinya menyelamatkan mereka, untuk dipisahkan dari pemodal-pemodal jahat. Insya Allah bisa kita kembalikan ke jalan benar. Tapi kalau mereka sudah dirangkul sedemikian erat, apa boleh buat. ulama harus menyelamatkan rakyat,” pungkas Habib Rizieq.
loading...
loading...