Megawati 'Ceramahi' Ahok: Jangan Cerewet, Kalau Ngomong Nuwun Sewu Dulu
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri meminta calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk tidak banyak bicara. Sebab, setiap Ahok berbicara pasti akan disorot oleh media televisi.
"Saya bilang ke Pak Ahok sudahlah jangan cerewet sekarang, kamu tuh masuk televisi terus," kata Megawati saat memberi sambutan di acara HUT 17 Banteng Muda Indonesia di Jalan Cianjur, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (30/3/2017).
Megawati menasehati Ahok agar selalu 'kulo nuwun'. Jika bicara, Ahok diminta selalu nuwun sewu atau permisi.
"Kalau mau ngomong minta maaf dulu, maaf ya, nuwun sewu ya," ucapnya.
Dia sempat melihat penampilan Ahok di debat yang diadakan televisi swasta. Megawati bersyukur karena sarannya dijalankan.
"Kemarin saya lihat kemarin saat debat, saya berkata Alhamdulillah sudah berubah," ujar Megawati.
loading...
loading...