Allahu Akbar! Hujan Deras tak Patahkan Semangat Peserta Aksi 112 untuk Terus Berdzikir


Hujan deras mengguyur kawasan Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (11/2/2017) pagi sekitar pukul 05.00 WIB usai salat subuh.
Saat itu kawasan Masjid Istiqlal menjadi lokasi utama aksi damai 112 yang diinisiasi Forum Ulama Indonesia (FUI) dan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF-MUI).
Masjid Istiqlal yang merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara pun tak mampu menampung peserta aksi damai 112.
Akibatnya massa meluber dan membentuk barisan salat hingga di halaman masjid.
Akibat hujan tersebut membuat peserta aksi membubarkan diri mencari tempat berteduh.
Namun ada yang tetap bertahan sambil berdiri dan duduk serta mengenakan jas hujan.
Di bawah guyuran hujan, peserta aksi damai ikut melantunkan doa-doa yang dikumandangkan imam salat subuh.
Bahkan ada yang melantunkan doa sambil menitikkan air mata.
Dalam salat subuh berjamaah itu hadir pula cagub dan cawagub Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono, Sylvjana Murni, dan Anies Baswedan serta Sandiaga Salahudin Uno.
sumber : wartakota


loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

loading...