Ahok Blusukan Tak Berizin, Panwas dan Relawan Cekcok


Relawan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat terlibat cekcok dengan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Cakung, Jakarta Timur.
Insiden ini terjadi ketika ‎Ahok, sapaan Basuki, blusukan ke Jalan Inspeksi Kalimalang, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (9/2).
Ketua Panwascam Cakung, Tommy Ronald mendatangi rombongan Ahok. Pasalnya, kegiatan itu tidak berizin. "Ngomong dong kalau mau ke sini," kata Tommy.
Relawan menanggapi pernyataan Tommy. Mereka meminta Tommy untuk melaporkan ke atasan. "Udah kamu laporin aja. Gampang. Susah amat, ribet kamu ah," ‎ucapnya.
Menurut Tommy, kampanye tanpa izin memengaruhi citra Ahok. "Ini jadi membuat image enggak bagus," ujarnya.
"Halah udah-udah ah. Ya udah laporin aja susah amat. Jangan menghentikan kampanye," ungkap relawan.
sumber : jpnn

loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

loading...