Batal Laporkan Adik Ahok, ACTA Minta Fifi Minta Maaf di Televisi


mediankri.net Advokat Cinta Tanah Air batal melaporkan adik Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Fifi Lety Indra atas ucapannya yang dinilai menyinggung Umat Islam.
Namun, ACTA meminta Fifi untuk melakukan permohonan maafnya secara terbuka di stasiun televisi menunjukan ketulusannya.
Ketua ACTA, Krist Ibnu mengatakan, pihaknya akan mempertimbangkan permohonan maaf yang disampaikan adik Ahok, Fifi tersebut atas statmennya itu.
Namun, dia ingin agar Fifi menyampaikan permintaan maafnya itu secara tulus dan berjanji tak akan lagi mengulangi perbuatannya itu menodai agama, jangan sampai seperti Ahok yang berulang kali menodai agama.
"Kalau bu Fifi meminta maaf dengan tulus ikhlas, kita akan mempertimbangkan. Cuma dia mengajukan permintaan maaf ke mana? Alangkah baiknya dia gentle, mengucapkan maafnya di tvone. Minta blocking time dia lima menit, bahwa yang diucapkannya pasca sidang Ahok lalu slip of tongue," kata dia di di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (12/1/2017).
Hal itu patut dilakukan, kata dia, lantaran umat Islam yang agamanya dianggap dinodai.
ACTA pun akan berkonsultiasi pula dengan MUI jika memang Fifi sudah meminta maaf secara tulus.
Adapun statmen Fifi, dia pun tak bisa memastikan apakah itu dilakukan secara sengaja ataukah tidak.
"Makanya, kami akan laporkan, nanti kan dibuktikan sama polisi itu sengaja ataukah tidak," tuturnya.
Minta maaf
Fifi Lety Indra, adik Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, menyampaikan permohonan maaf atas ucapannya yang dinilai menyinggung Umat Islam.
"Kalau ada perkataan saya yang menggebu-gebu, sehingga salah kata menyampaikan, maka saya sebagai manusia tempatnya bisa salah bicara, saya mohon maaf," ujar Fifi dalam keterangan pers yang diterima wartawan, Kamis (12/1/2017).
Menurutnya, kitab suci Alquran diturunkan (melalui Malaikat Jibril) kepada Nabi Muhammad untuk disampaikan kepada seluruh umat manusia. Sehingga, apabila ada orang yang mengatakan Alquran itu bohong, maka dia akan marah kepada orang itu.
Ini karena dia memercayai kitab suci itu diturunkan oleh Tuhan.
"Di dalam Alquran ada tulisan mengenai para nabi yang ada di Injil juga, seperti Nabi Nuh, Daud, termasuk Isa Almasih. Karena itu saya percaya Alquran diturunkan oleh Allah, dan saya juga marah kalau ada yang berani bilang Alquran bohong," tuturnya.
Sebab, lanjut Fifi, di Alquran ada mengenai Isa Almasih yang dipercayai sebagai Tuhan Yesus oleh Umat Kristen.
Sebelumnya, Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) berencana melaporkan Fifi Lety Indra ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya, Kamis (12/1/2017) siang.
Akan Melaporkan
Ketua Dewan Pembina ACTA Habiburahman mengatakan, laporan itu dibuat atas ucapan Fifi yang mengatakan Alquran diturunkan oleh Nabi Muhammad SAW.
"Insya Allah jam 14.00 akan melapor. Iya, soal pernyataannya Mrs FF (Fifi Lety Indra) yang mengatakan 'Saya percaya Alquran diturunkan oleh Nabi Muhammad'," ucap Habiburahman.
Dia mengatakan, ucapan Fifi itu beredar luas di media sosial.
Namun, dia tak mengetahui kapan dan di mana Fifi mengucapkan pernyataan tersebut.
"Makanya, kami tak tahu. Yang jelas, ada video itu beredar di medsos. Ada juga beberapa orang mempertanyakan ke saya. Saya lihat berkali-kali dari tadi malam," katanya.
Habiburahman menduga Fifi telah menistakan Agama Islam. "Sementara ini, kami menduga kuat terjadi penodaan agama," cetusnya.
Sebab, lanjut Habiburahman, Alquran bukan diturunkan oleh Nabi Muhammad.  
sumber : tribunnews


loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

loading...