Dhani: Saya Sedih Punya Presiden yang Tak Hargai Habib dan Ulama


MEDIA NKRI INFO-Musisi kondang Ahmad Dhani ikut bersama lautan massa saat aksi damai umat Islam di depan Istana Negara, Jumat (4/11).
Ia pun sempat berorasi mempertanyakan sikap presiden yang tidak menghargai habib dan ulama yang ingin menemui dirinya.
“Apa yang terjadi di sore ini adalah dua hal menyenangkan dan menyedihkan. Menyenangkan kita semua elemen bangsa bersatu-padu, kita semua bersaudara. Saya sangat sedih sekali dan menangis mempunyai presiden yang tidak menghargai habib dan ulama,” kata Ahmad Dhani dalam orasinya di depan Istana Negara, Jakarta, Jumat (4/11/2016).
“Jujur di sini Habib dan ulama diterima oleh Presiden. Kenapa umat Islam segini banyak menjadikan Istana lautan manusia tapi Presiden tidak mau menerima kita,” kritiknya.
Ahmad Dhani menutup orasinya dengan harapan agar ada pemimpin yang lebih baik ke depan.
“Sudahlah hari ini hari membahagiakan dan menyedihkan tapi ya sudah ya sudah semoga kita ke depan mendapat presiden yang dekat dengan rakyat,” harapnya. [prs] | RMOL




loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

loading...